Objek Wisata di Hulu Kuantan  Sepi Pengunjung

Objek Wisata di Hulu Kuantan  Sepi Pengunjung
Objek wisata arung jeram di Hulu Kuantan. ( Fhoto : Riaupos.co)

TELUKKUANTAN  - Sejak dua bulan terakhir, jumlah kunjungan objek wisata di Kecamatan Hulu Kuantan jauh menurun. 
Padahal, daerah ini merupakan daerah yang di kelilingi objek wisata andalan Kuansing. Sebut saja, air terjun Tujuh Tingkat Batangkoban, pemandian Ngarai Tangogan, Air terjun Sungai Kandi, Pemandian Air Hangat. 

Seperti di Desa Lubuk Ambacang misalnya, dua objek wisata, masing-masing Air Terjun Tujuh Tingkat Batangkoban dan Pemandian Ngarai Tangogan. Di dua obek wisata ini, hampir tidak terlihat pengunjung yang memadati tempat mandi tersebut.

 Hal itu diakui oleh Kepala Desa Lubuk Ambacang, Iid Siswandi kepada, Minggu (27/8/23). 

Menurut Iid Siswandi, kurangnya pengunjung yang datang ke objek wisata ini disebabkan di Kuansing musim pacu jalur. 

‘’Iya. Kalau musim pacu jalur, orang semua tertuju ke jalur. Sedangkan pengunjung terbanyak itu adalah orang Kuansing, jadi objek wisata di sini sepi,’’ kata Iid Siswandi.( sumber : Riaupos.co )

Berita Lainnya

Index